Cara membuat toko online dengan OpenCart mungkin terdengar asing bagi kamu yang baru saja terjun di bisnis online. Namun, informasi ini akan menjadi sangat berguna dalam pengelolaan lapak daring.
OpenCart adalah suatu platform toko online yang berbasis CMS (Content Management System). Lalu apa saja keunggulannya dan bagaimana cara membuatnya? Yuk baca!
Apa itu OpenCart?
Sebelumnya, tahukah kamu apa itu OpenCart? OpenCart adalah suatu sistem manajemen konten (CMS) yang dibentuk dengan tujuan membantu klien dalam membuat toko online.
OpenCart adalah platform gratis dan bersifat open-source dengan beragam fitur penting yang berguna mendukung usaha mulai dari skala kecil hingga ke perusahaan besar.
OpenCart adalah platform berupa toko online (webstore) yang berbasis CMS (Content Management System). Seperti yang disinggung sebelumnya, OpenCart adalah platform open source sehingga bisa diakses secara gratis oleh siapa saja.
Kesimpulannya, OpenCart adalah suatu platform untuk pemula yang mau merancang toko online walau tidak memiliki basic dalam coding dan ilmu pemrograman.
Berbagai Manfaat OpenCart
Setelah membahas apa itu OpenCart, maka selanjutnya kita akan membahas mengenai berbagai keunggulannya. Adapun beberapa keunggulan OpenCart adalah sebagai berikut.
1. Mudah untuk Digunakan
Saat pertama kali masuk dan login pada halaman admin, maka akan terlihat beragam informasi terbaru dan up to date terkait performa dari toko online milikmu. Mulai dari jumlah penjualan, pelanggan, total pesanan, dan lainnya.
Cara membuat toko online dengan OpenCart juga sangat mudah sehingga dalam pengaplikasiannya sangat mudah untuk digunakan.
Salah satu keunggulan OpenCart adalah mudah digunakan karena bagian halaman adminnya sudah dirancang menjadi lebih simpel. Oleh karena itu, seluruh proses yang berhubungan dengan manajemen toko lebih mudah dipergunakan.
2. Multi Store
Cukup dengan satu panel admin yang sama, maka kita sudah bisa mengatur dan mengelola beragam toko online sekaligus.
Yup, fungsi OpenCart adalah menyediakan fasilitas pendukung untuk para penggunanya agar dapat membuat toko online dengan jumlah lebih dari satu dengan produk, nama, dan desain yang berbeda-beda.
3. SEO Friendly dan Responsif
Selanjutnya, keunggulan OpenCart adalah sudah terintegrasi dengan maksimal di beragam jenis perangkat digital dengan kinerja yang cukup responsif.
Secara otomatis, fungsi OpenCart adalah membuat tampilan website nantinya bisa menyesuaikan dengan kondisi layar yang ada di mobile maupun versi desktop.
Selain itu, keunggulan OpenCart adalah mempunyai fitur yang SEO friendly dengan tujuan membuat website kita lebih mudah terbaca oleh search engine.
4. Didukung dengan Lebih dari 3000 Extensions
OpenCart mungkin memang masih belum memiliki banyak pengguna, tapi dengan berbagai fitur yang dimilikinya, OpenCart tetap tidak kalah unggul bila dibandingkan dengan platform lainnya.
Cara membuat toko online dengan OpenCart terbilang cukup mudah dan telah terintegrasi dengan seribu lebih jenis Extensions yang telah tersedia baik dalam versi gratis maupun berbayar.
5. Kecepatan Tinggi
Sudah menjadi rahasia umum bahwa kecepatan dari suatu website akan berdampak besar dengan jumlah dari pengunjung yang mengakses website.
Hal ini juga berlaku bagi e-commerce maupun toko online, yang beranggapan bahwa kecepatan website menjadi salah satu faktor penting terkait dengan pengalaman belanja pelanggan (customer shopping experience).
Cara membuat toko online dengan OpenCart pastinya sangat mudah karena keunggulannya dari segi kecepatan mengakses suatu website.
Dalam hal ini, keunggulan OpenCart adalah menjadi platform yang suportif terkait dengan hal tersebut. Dengan dukungan teknologi tambahan AJAX seta resource-nya yang ringan, membuat OpenCart dalam proses loading sangat cepat.
6. Tidak Ada Batasan dalam Jumlah Jualan Produk
Selanjutnya, keunggulan OpenCart adalah fasilitasnya yang mampu meng-upload banyak produk tanpa ada batasan. Mulai dari ratusan hingga ribuan, produk bisa diunggah sebanyak mungkin dan bisa dikelompokkan ke dalam berbagai kategori.
Bersamaan dengan hal tersebut, kamu juga bisa memperlihatkan rating dan review dari para pembeli terhadap produk-produk yang ditawarkan. Oleh karena itu, pengunjung lain bisa dengan mudah menilai produk yang ditawarkan.
Banyaknya fitur-fitur bermanfaat yang dimiliki oleh OpenCart membuat platform berikut cukup bersaing dengan kompetitor-kompetitor ternama seperti WooCommerce, Shopify, dan PrestaShop.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mengelola toko online dengan OpenCart?