Memilih domain yang tepat untuk website personal itu penting. Kenapa? Karena website Anda akan menggambarkan citra diri Anda. Memilih nama domain website juga harus unik supaya bisa lebih mudah diingat.
Selain .COM, ada banyak ekstensi domain yang bisa Anda gunakan, lho! Namun, kami merekomendasikan domain my.id untuk membuat website personal. Anda belum yakin untuk menggunakannya? Atau Anda bertanya-tanya apa saja kelebihannya dibanding domain lainnya?
Apa itu Domain MY.ID?
Domain MY.ID adalah jenis domain .ID yang resmi dikelola oleh Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI). Domain ini khusus diperuntukkan untuk website personal, seperti website portofolio, blog pribadi, atau alamat email pribadi.
5 Alasan Memakai Domain MY.ID?
Berikut ini adalah 5 alasan mengapa Anda harus memakai domain MY.ID!
1. Harga Lebih Murah
kamu tak perlu mengeluarkan ongkos yang banyak untuk bisa membeli domain MY.ID. Hanya rata dengan Rp25.000 kamu sudah bisa mendapatkannya. Bahkan, harga tersebut lima kali lipat lebih murah dibandingkan domain .COM! Tak percaya? Lihat saja deh penyedia hosting pasti harganya murah bahkan untuk promonya.
2. Mempresentasikan Identitas Diri
Domain MY.ID memang secara khusus ditujukan untuk website personal. Dari namanya, MY. ID dapat merepresentasikan website sebagai “my identity” atau “my international domain”. Sehingga domain ini sangat cocok untuk website pribadi seperti blog atau website portofolio.
3. Lebih Banyak Pilihan Nama Domain
Dibanding domain .COM, domain MY.ID masih belum banyak digunakan. Artinya, kemungkinan ketersediaan nama domain dengan ekstensi MY.ID juga masih banyak. Anda jadi tak perlu repot-repot mengganti nama domain pilihan kamu.
4. Peluang Muncul di Halaman Pertama Google Tinggi
Domain MY.ID merupakan salah satu jenis domain .ID (ccTLD). Ternyata domain tersebut dapat meningkatkan ranking website di halaman pencarian Google. Terutama di pencarian pengguna Indonesia.
Kenapa? Dilansir dari MOZ, Google akan mendeteksi bahwa website tersebut relevan dan berhubungan dengan area tertentu, dalam hal ini Indonesia.
Jadi, jika target audience kamu spesifik ada di Indonesia, domain MY.ID merupakan pilihan yang tepat. Website kamu pun berpeluang muncul di halaman pertama Google, bahkan di peringkat pertama.
5. Akses Lebih Cepat
Selain meningkatkan peluang muncul di halaman pertama mesin pencarian, domain MY.ID juga membuat akses jadi lebih cepat. Kenapa? Sebab, Domain Name Server-nya (DNS) berada di Indonesia dan dikelola oleh PANDI.
Jadi, pengunjung website domain MY.ID dapat mengakses website lebih cepat dan lebih hemat bandwidth. Bila aksesnya mudah dan cepat, pengunjung pun akan puas dengan performa website Anda. Hal ini secara tak langsung dapat mempengaruhi kualitas SEO Anda.